Thursday, April 18, 2024
HomeKapal Fregat Kelas Ahmad Yani Akan Dipensiunkan Mulai 2017

Kapal Fregat Kelas Ahmad Yani Akan Dipensiunkan Mulai 2017

Hobbymiliter.com – Angkatan Laut Tentara Nasional Indonesia (TNI-AL) telah memutuskan untuk mempensiunkan kapal pertama dari enam unit kapal fregat Ahmad Yani mulai tahun depan. Demikian disampaikan oleh sumber internal TNI-AL kepada pihak media militer internasional pada hari Rabu silam.

Penjadwalan kapal yang akan memasuki masa pensiun sudah lebih dahulu dibahas pada acara pertemuan akbar tahunan untuk membahas rencana kerja logistik dan teknis Angkatan Laut Indonesia. Acara ini telah dilaksanakan pada awal Januari silam di markas Komando Armada Republik Indonesia Kawasan Barat (Koarmabar) di Jakarta Pusat.

BACA JUGA :  Isi Teks Dekrit Presiden 5 Juli 1959

“Kapal kelas Ahmad Yani akan dibebastugaskan satu per satu secara bertahap mulai dari 2017 hingga 2022,” kata sumber internal AL. Meski begitu, belum jelas unit KRI mana sajakah yang akan dipensiunkan terlebih dahulu.

Menurut kantor berita IHS Janes, kapal tersebut pertama kali digunakan oleh Angkatan Laut Belanda (RNLN) pada era 1967 hingga 1968 dengan nama Van Speijk. Unit ini kemudian diserahkan kepada TNI-AL pada era 1986 dan 1989.

Eileen Aurora
Eileen Aurora
Punya passion yang tinggi di penulisan artikel militer. Berusaha memberikan artikel artikel yang update di situs www.hobbymiliter.comSimak sajian berita militer hari ini dari kami setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Indonesia Kebanjiran Order Pesawat dari Negara-Negara ASEAN

Indonesia Kebanjiran Order Pesawat dari Negara-Negara ASEAN

0
Hobbymiliter.com - Kemampuan Indonesia dalam memproduksi alutsista semakin hari semakin berkembang pesat. Ini terbukti dengan berhasilnya bangsa ini dalam memproduksi alutsista seperti pesawat, kapal...

Recent Comments