Friday, April 19, 2024
HomeAlutsistaPesawat TempurAT-6 Wolverine, Modifikasi Pesawat Latih Menjadi Pesawat COIN Anti Gerilya

AT-6 Wolverine, Modifikasi Pesawat Latih Menjadi Pesawat COIN Anti Gerilya

AT-6 Wolverine, Modifikasi Pesawat Latih Menjadi Pesawat COIN Anti Gerilya – HobbyMiliter.com – AT-6 Wolverine lahir sebagai varian baru dari pesawat latih T-6 Texan. Beechcraft Defense AT-6 Wolverine jadi piiihan baru pesawat penyerang ringan dan pengintai.

Wolverine atau Culo gulo, di dunia hewan adalah sejenis binatang pemakan daging yang rakus dari keluarga Mustelidae. Hewan berkepala moncong, berbulu tebal, dan berkaki pendek yang banyak hidup di kawasan dingin Kanada, Amerika Utara, hingga Siberia, Rusia ini sering juga disebut beruang kecil. Binatang ini sebenarnya punya kekerabatan dekat dengan musang dan linsang. Wolverine merupakan hewan buas, mampu menjelajah jauh, dan tak akan segan-segan memangsa predator lain seperti serigala bahkan beruang bila sumber makanan mereka sudah langka.

BACA JUGA :  TNI AL Kini Punya Kapal Hidro Oseanografi Tercanggih di Asia

“Wolverine kami pilih dari 100 nama yang diusulkan karyawan kami untuk AT-6,” ujar Russ Bartlett, Presiden Beechcraft Detense Company, dalam Paris Air Show, Juni 2015. “Kami ingin menggambarkan karakter AT-6 seperti binatang tersebut. Pesawat ini andal digunakan untuk misi pertahanan sekaligus penyerangan,” tambahnya. November 2015 Wolverine diperkenalkan perdana di Dubai Airshow.

AT-6 Wolverine, Modifikasi Pesawat Latih Menjadi Pesawat COIN Anti Gerilya
AT-6 Wolverine, Modifikasi Pesawat Latih Menjadi Pesawat COIN Anti Gerilya

Di Pameran Kedirgantaraan Dubai 2015 tersebut, Bartlett menjabarkan lebih lanjut bahwa AT-6 telah berhasil menunjukkan performa terbaiknya dalam latihan Joint Terminal Attack Controllers NATO di Republik Ceko. Wolverine melaksanakan tujuh misi dan mendemonstrasikan 35 kali penembakan langsung dengan hasil akurat.

BACA JUGA :  Lockheed Martin Kembangkan Satelit GPS Generasi Terbaru Untuk Air Force

“Ini adalah misi penting pertama yang dilakukan Wolverine di tempat jauh dalam latihan siang dan malam sekaligus membuktikan kemampuan, ketangguhan, ketahanan, dan interoperabilitas AT-6 saat digunakan dalam skenario pertempuran besar sebagai Forward Air Controller (FAC),” urainya. Latihan dilaksanakan bersama 19 negara dengan 1.200 personel terlibat.

Hanung Jati Purbakusuma
Hanung Jati Purbakusumahttps://www.hobbymiliter.com/
Sangat tertarik dengan literatur dunia kemiliteran. Gemar mengkoleksi berbagai jenis miniatur alutsista, terutama yang bertipe diecast dengan skala 1/72. Koleksinya dari pesawat tempur hingga meriam artileri anti serangan udara, kebanyakan diecast skala 1/72.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Pasukan Koalisi Lancarkan Serangan Udara Ke Suriah

Pasukan Koalisi Lancarkan Serangan Udara Ke Suriah

0
Pasukan Koalisi Lancarkan Serangan Udara Ke Suriah - HobbyMiliter.com - Sejak dini hari tadi, 14 April 2018, ratusan peluru kendali (rudal) ditembakkan oleh unsur...

Recent Comments