Sunday, April 28, 2024
HomeAS dan Korsel Pasang Sistem Rudal Patriot dan THAAD, Korut Berang

AS dan Korsel Pasang Sistem Rudal Patriot dan THAAD, Korut Berang

Hobbymiliter.com – Pasukan AS secara sementara akan menempatkan sistem rudal Patriot di Korea Selatan, sebagai bentuk antisipasi setelah Pyongyang meluncurkan ujicoba senjata nuklir dan roket jarak jauh terbarunya.

Komando militer AS di Korea Selatan pada hari Sabtu (13/1) menyebutkan bahwa sistem rudal udara yang didatangkan dari Fort Bliss, Texas, telah mengadakan latihan rudal balistik menggunakan sistem Patriot di Pangkalan Udara Osan, dekat ibukota Seoul. Demikian disampaikan oleh kantor berita Associated Press.

“Latihan seperti ini akan memastikan kami selalu siap untuk bertahan melawan serangan dari Korea Utara,” kata Letjen Thomas Vandal, Komandan Pasukan Kedelapan Angkatan Darat AS.

BACA JUGA :  Bom Mobil Al-Nusra Tewaskan Komandan Oposisi Di Selatan Suriah

“Pengembangan rudal balistik Korea Utara yang terus mengalami peningkatan, meskipun tidak diperkenankan oleh pihak internasional, butuh pengawasan dari sekutu untuk mengadakan pertahanan rudal balistik yang siap kapan saja,” tambahnya.

Langkah ini diadakan setelah Washington dan Seoul dikabarkan bekerjasama untuk memasang sistem Terminal High Altitude Area Defense (THAAD) di perbatasan Korea. Sebelumnya, kedua negara sekutu memilih untuk bersikap tertutup mengenai keberadaan sistem pertahanan tersebut.

Eileen Aurora
Eileen Aurora
Punya passion yang tinggi di penulisan artikel militer. Berusaha memberikan artikel artikel yang update di situs www.hobbymiliter.comSimak sajian berita militer hari ini dari kami setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Foto Foto Rudal Buk-2E, Sistem Hanud Ampuh Buatan Russia

Foto Foto Rudal Buk-2E, Sistem Hanud Ampuh Buatan Russia

2
HobbyMiliter.com - Jika kita mengikuti berita tentang jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH-17 diatas wilayah Ukraina,tentu kita akan ingat bahwa beberapa saat lalu KNKT Belanda mengeluarkan...

Recent Comments