Saturday, April 27, 2024
HomeJet Pengebom H-6K Milik Tiongkok Akan Diperkenalkan Ke Publik

Jet Pengebom H-6K Milik Tiongkok Akan Diperkenalkan Ke Publik

Hobbymiliter.com – Jet tempur pengebom jarak menengah dan jauh milik Tiongkok, H-6K, akan diperkenalkan ke publik untuk pertama kalinya pada pekan ini, demikian disampaikan oleh pejabat Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) seperti dilaporkan oleh warta resmi mereka.

Kemunculan jet pengebom ini dijadwalkan pada hari Kamis besok, bertepatan dengan acara “Pursuing the Aero Dream” di kota Changcun. Acara ini sendiri merupakan perayaan 70 tahun berdiriya sekolah penerbangan Old Northeast, ungkap PLA Daily mengutip pernyataan perwira angkatan udara mereka.

BACA JUGA :  Helikopter AH-64D Apache Longbow Mengusung Radar AN/APG-78

H-6K merupakan jet tempur buatan dalam negeri Tiongkok dan banyak digunakan dalam misi pengeboman taktis serta penembakan jarak jauh terukur. Jet tempur ini pernah bergabung dalam armada parade V-Day di tahun 2015 dan pernah digunakan dalam operasi patroli Laut Cina Selatan beberapa bulan yang lalu.

Sementara itu, alutsista udara lainnya, seperti pesawat peringatan dini KJ-500 dan sistem rudal darat-ke-udara HQ-9 juga akan diperkenalkan ke publik bulan mendatang.

Eileen Aurora
Eileen Aurora
Punya passion yang tinggi di penulisan artikel militer. Berusaha memberikan artikel artikel yang update di situs www.hobbymiliter.comSimak sajian berita militer hari ini dari kami setiap harinya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

85-as-persiapkan-sistem-roket-himars-untuk-perebutan-kota-mosul-dan-raqqa

AS Persiapkan Roket Truk HIMARS Untuk Operasi Perebutan Mosul dan Raqqa

0
Hobbymiliter.com - Amerika Serikat kini bersiap untuk mengandalkan M142 High Mobility Artillery Rocket System (HIMARS) untuk melawan keberadaan kelompok teroris Daesh (ISIS) di Suriah...
Latihan VBSS TNI-AL.

Foto Latihan VBSS

Recent Comments