Keputusan ini dibuat dengan beberapa pertimbangan, salah satunya adalah invasi Russia ke wilayah kedaulatan Ukraina yang dilancarkan beberapa bulan sebelumnya. Invasi tersebut memaksa negara – negara Eropa yang sebelumnya “netral” untuk kembali memikirkan kebijakan politik luar negeri mereka demi melindungi kepentingan serta kedaulatan negara mereka masing-masing.
Keputusan Swedia untuk bergabung dengan NATO diambil tidak lama berselang dari pernyataan Presiden dan Perdana Menteri Finlandia yang menyebut bahwa Finlandia harus “segera dan tidak dapat ditunda lagi” untuk bergabung dengan aliansi pertahanan NATO.