Tuesday, March 19, 2024
HomeSatuan Elite US Army "Jajal" SS2 Buatan Indonesia

Satuan Elite US Army “Jajal” SS2 Buatan Indonesia

Hobbymiliter.com – Berangsur-angsur teknologi militer Indonesia mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Salah satunya adalah senapan serbu, SS2 buatan PT Pindad Indonesia. TNI dan senjata Pindad berulang kali menang dalam lomba menembak militer internasional, yang membuat dunia mulai melirik senjata Pindad, dan menyegani militer Indonesia.

SS2 adalah singkatan dari Senapan Serbu 2, adalah senapan serbu buatan PT Pindad yang merupakan generasi kedua dari senapan serbu Pindad sebelumnya, SS1. SS2 diklaim memiliki desain yang lebih ergonomis, tahan terhadap kelembaban tinggi, lebih ringan, serta akurasi yang lebih baik. Senapan ini menggunakan peluru kaliber 5.56 x 45 mm standar NATO dan memiliki berat kosong 3,2 kg, sebagai catatan SS1 varian awal memiliki berat kosong 4,01 kg. Pada tahun 2006, TNI-AD membeli 10.000 pucuk senapan SS2. Awalnya tersedia dalam tiga versi dasar (standard rifle SS2-V1, carbine SS2-V2 dan para-sniper SS2-V4) sekarang ini juga tersedia dalam subcompact versi SS2-V5, yang dikenalkan pada 2008.

3 COMMENTS

  1. Bangga dengan apa yang dilakukan putra putri bangsa PINDAD lanjutkan riset sampai bisa membuat rudal antar benua,… TNI gak usah ramai ramai urusan persenjataan dan tekhnologi kan senyap….. biar sulit diseteksi lawan, tapi kalo mau jualan bedil ya biar disegani gak papa Pak tentara….

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Radar CP-SAR Profesor Josaphat

Radar CP-SAR Profesor Josaphat Akan Dipasang di Firebird C-1

0
Radar CP-SAR Profesor Josaphat Akan Dipasang di Firebird C-1 - HobbyMiliter.com – Melalui akun Facebook, Josaphat Tetuko Sri Sumantyo, seorang profesor ahli radar asal...

Recent Comments