Wednesday, March 27, 2024
HomeFakta Rudal Agni-IV Terbaru Milik India Yang Meresahkan Tiongkok

Fakta Rudal Agni-IV Terbaru Milik India Yang Meresahkan Tiongkok

Pameran Rudal Agni-IV. Sumber: intoday.in
  1. Rudal berukuran “ramping” tersebut memiliki jarak tembak 4000 kilometer dengan dua tahap peluncuran. Panjangnya 20 meter dan beratnya 17 ton.
  2. Menurut sumber dari DRDO, rudal permukaan Agni-IV dilengkapi dengan fitur kedirgantaraan yang modern dan ringkas untuk memberikan tingkat kehandalan yang tinggi.
  3. Rudal ini juga dilengkapi dengan komputer bawaan generasi kelima dan arsitektur terdistribusi untuk menunjang fitur kedirgantaraannya.
  4. Agni-IV disokong dengan fitur terbaru yang memungkinkannya untuk memperbaiki dan membimbing sendiri jalur penerbangannya, manakala terdapat gangguan.
  5. Demi mencapai target dalam tingkat keakuratan yang tinggi (hingga dua digit), rudal balistik tersebut dibekali dengan teknologi Ring Laser Gyro-based Inertial Navigation System (RINS) dan Sistem Navigasi Mikro (MINGS) yang dikenal akan tingkat kehandalannya.
  6. Perisai panas pintu masuknya dapat menahan suhu hingga kisaran 4000 derajat Celsius, dan mampu memastikan bahwa fungsi kedirgantaraannya tetap berfungsi dengan normal manakala suhu di dalam ruangannya hanya tersisa 50 derajat Celsius saja.
  7. Model rudal balistik India sebelumnya, seperti Agni-I, II, dan III, serta Prithvi, sudah resmi ditugaskan dan ditempatkan dalam gudang persenjataan militer India. Hal ini akan memberi New Delhi keuntungan besar jika harus berhadapan dengan tetangga-tetangga seterunya.
  8. Sistem radar dan elektro-optis telah diposisikan di sepanjang garis pantai Odisha untuk melacak dan memantau semua parameter rudal.
  9. Dua kapal laut AL India sempat berlabuh di dekat area target untuk menyaksikan keberhasilan peluncurannya.
  10. Meski Agni-IV belum berstatus final, namun India sudah mengembangkan penerusnya, yakni Agni-V yang peluncurannya dilaksanakan pada 26 Desember 2016 di kompleks peluncuran yang sama.
Hanung Jati Purbakusuma
Hanung Jati Purbakusumahttps://www.hobbymiliter.com/
Sangat tertarik dengan literatur dunia kemiliteran. Gemar mengkoleksi berbagai jenis miniatur alutsista, terutama yang bertipe diecast dengan skala 1/72. Koleksinya dari pesawat tempur hingga meriam artileri anti serangan udara, kebanyakan diecast skala 1/72.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Mengenal Mi-28 UB, Helikopter Tempur Latih AU Russia

0
HobbyMiliter.com - Mengenal Mi-28 UB, Helikopter Tempur Latih AU Russia. Mendengar kata ‘Mi’ dalam jagad antusias militer, tentu perhatian kita akan tertuju pada deretan...

Recent Comments