Wednesday, April 17, 2024
HomeAlutsistaKapal PerangSpecialised Marine Craft, Kapal Patroli Siluman Milik AL Singapura

Specialised Marine Craft, Kapal Patroli Siluman Milik AL Singapura

Specialised Marine Craft, Kapal Patroli Siluman Milik AL Singapura – HobbyMiliter.com – Sebagian dari kita mungkin agak iri melihat kemajuan alutsista Singapura yang terbilang cukup pesat. Waluapun banyak juga yang tak sependapat, tapi faktanya memang kemajuan teknologi militer Singapura termasuk sangat pesat.

Terlebih lagi di bidang kemaritiman, kita pernah menggadang-gadang atas lahirnya KCR (Kapal Cepat Rudal) KRI Klewang 625, selain dirancang dengan konsep trimaran, kalau saja proyek Klewang benar-benar beroperasi, maka TNI AL akan memiliki kapal perang yang mengusung kemampuan stealth pertama.

BACA JUGA :  Media Tiongkok Ancam India Soal Penjualan Rudal Akash Ke Vietnam

specialized1

Tapi hal ini lain ceritanya dengan AL Singapura, karena semenjak tahun 2009 telah mengoperasikan kapal patrol interceptor serta surveillance berkemampuan siluman yang diberi nama Specialised Marine Craft (SMC) pabrikan Singapore Technologies (ST) Marine. Mampu melaju dengan diatas 30 knots, SMC yang memiliki panjang hingga 25 meter, ditujukan untuk melakukan penyergapan secara diam-diam untuk target terbatas.

Walupun mengusung fasilitas stealth, SMC hanya ditujukan untuk misi patroli terbatas dengan target kategori low level, karena persenjataan speed boat ini terbilang cukup terbatas, yaitu berupa satu pucuk SMB (Senapan Mesin Berat). Walaupun hanya berbekal satu pucuk SMB yang dipasang di bagian haluan, tapi SMB berkaliber 12,7 mm menggunakan sistem RCWS (Remote Control Weapon System) serta foredeck-mounted stabilised buatan Oto Melara Hitrole G.

BACA JUGA :  Littoral Mission Vessel, Kapal Perang Singapura

Maka dari itu gunner yang berda di anjungan mampu melakukan tembakan secara otomatis serta cukup terarah walau kapal tengah melaju dengan kecepatan tinggi. Lagipula dalam setiap operasinya, SMC memang selalu bersama dengan kapal patroli cepat rudal, Fearless Class.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Main Battle Tank Leopard 2 RI berangkat ke Natuna

Ikuti Latihan Antar Kecabangan, Main Battle Tank Leopard 2 RI Berangkat...

0
HobbyMiliter.com - Latihan Antar Kecabangan TNI AD yang kali ini akan digelar di kepulauan Natuna, akan diramaikan oleh kehadiran unsur Main Battle Tank Leopard 2...

Recent Comments