Saturday, February 15, 2025
HomeBlog MiliterBerita MiliterMengintip Kekuatan Militer Malaysia

Mengintip Kekuatan Militer Malaysia

HobbyMiliter.com – Mengintip Kekuatan Militer Malaysia. Dilihat dari aspek kemampuan militer, terlihat militer Malaysia tidak sehebat Singapura, akan tetapi dari aspek banyaknya konflik, Malaysia yang lebih sering berseteru dengan Indonesia. Contohnya saja seperti konflik klaim pulau Sipadan – Ligitan di tahun 2002, lalu diteruskan dengan memanasnya perbatasan wilayah pada blok Ambalat, Kalimantan Timur. Serta masih banyak konfil mengenai perbatasan wilayah.
malaysia 2

Melihat konflik yang sering terjadi, sudah beberapa tahun yang lalu Malaysia meningkatkan alutsista militernya. Salah satu yang cukup menghebohkan adalah kedatangan jet tempur MiG-29 N/NUB produksi Rusia pada tahun 1995, selanjutnya munculnya F/A-18D Hornet di tahun 1997. Ketika itu bisa dikatakan armada jet tempur militer Malaysia hampir lebih baik dibandingkan Indonesia. Tak mau kalah dengan TNI AU yang memiliki Sukhoi, maka TUDM (Tentara Udara Diraja Malaysia) ikut mendatangkan 18 unit Sukhoi Su-30MKMs yang telah didatangkan di tahun 2007 yang lalu.

BACA JUGA :  Rusia Akan Produksi Pesawat Sukhoi SU-35 Untuk Indonesia

malaysia 3

Dilihat dari segi kekuatan laut, TLDM (Tentara Laut Diraja Malaysia) memperkuat armada kapal selamnya mulai tahun 2002. Armada kapal selam baru yang melengkapinya adalah kelas Scorpene produksi Perancis/Spanyol. Sebanyak 6 unit pesanan, minimal ada 2 unit Scorpene yang sudah beroperasi hingga kini, yaitu KD Abdul Razak serta KD Abdul Rahman. Scorpene mempunyai  6 tabung peluncur torpedo dan membawa 18 torpedo, ditambah lagi Scorpene juga mampu menembakkan rudal SM-39 Exocet, modifikasi Exocet yang bisa ditembakkan dari bawah permukaan untuk menghancurkan target berupa kapal permukaan.

BACA JUGA :  AUSTAL Kirimkan Kapal Patroli Kelas Cape Untuk AL Australia

malaysia 4

Hanung Jati Purbakusuma
Hanung Jati Purbakusumahttps://www.hobbymiliter.com/
Sangat tertarik dengan literatur dunia kemiliteran. Gemar mengkoleksi berbagai jenis miniatur alutsista, terutama yang bertipe diecast dengan skala 1/72. Koleksinya dari pesawat tempur hingga meriam artileri anti serangan udara, kebanyakan diecast skala 1/72.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Baca Juga

Black Hornet Nano Helicopter UAV

Umumkan Anggaran Militer, Pentagon Akan Luncurkan Drone Mini Rahasia

0
Hobbymiliter.com - Pentagon akan segera mengumumkan anggaran militer Amerika Serikat untuk tahun fiskal 2017. Dalam anggaran ini, kepala Pentagon diperkirakan akan memberi informasi mengenai mini-drone...

Recent Comments