Ekranoplan KM sendiri merupakan produk dari program riset Uni Soviet yang mencoba memanfaatkan potensi dari kendaraan GEV untuk tujuan taktis dan strategis militernya. Banyak literatur paska Perang Dingin menyebut bahwa program riset ini mulai dilaksanakan Uni Soviet pada era 1960an. Namun, sebuah jurnal intelijen rilisan Central Inteligence Agency atau CIA justru menyebut bahwa program riset atas kendaraan GEV ini sebenarnya sudah dimulai dari era 1950 an. Dari kajian – kajian teknis dan serangkaian proposal, barulah pada tahun 1960an riset atas kendaraan GEV secara khusus untuk kebutuhan taktis dan strategis militer Uni Soviet mulai menampakkan wujud purwarupanya.
Ekranoplan KM, Si Monster Laut Kaspia
Baca Juga
Kemenlu AS: Latihan Maritim Gabungan Filipina-Rusia Tidak Masalah
Hobbymiliter.com - Amerika Serikat merasa pihaknya tidak punya masalah jika nantinya Filipina akan merealisasikan latihan militer gabungan dengan kubu Rusia. Demikian diakui oleh jurubicara...