Mengenal Ibu Kota Brunei Darussalam – HobbyMiliter.com – Apakah kamu sedang ingin mengetahui informasi tentang ibu kota Brunei Darussalam ada dimana? Bagaimana sejarah ibu kota negara Brunei Darussalam? Semua informasi ini akan kami rangkum dengan jelas tentang ibu kota negara tetangga kita satu ini.
Sejarah Singkat Negara Brunei Darussalam
Walaupun negara Brunei Darussalam sebenarnya telah ada berabad-abad yang lalu. Tetapi negara ini baru diakui sebagai sebuah negara setelah Brunei dan Britania Raya melakukan penandatanganan persahabatan dan kerjasama baru. Barulah saat perjanjian tersebut di tanggal 1 Januari 1984, Negara Brunei dinyatakan merdeka menjadi sebuah negara.
Berdasarkan catatan sejarah dari Arab dan Tiongkok, kesultanan Brunei telah ada dari abad VII atau VIII Masehi. Pada awal abad IX, kesultanan Brunei ditaklukan oleh Kerajaan Sriwijaya dan berhasil menguasai Filipina dan Kalimantan Utara.
Tetapi tidak setelah itu, kesultanan Brunei kembali dikalahkan oleh Kerajaan Majapahit sebelum akhirnya bisa memerdekakan diri menjadi satu negara sendiri.
Berdasarkan catatan sejarah, Kesultanan Brunei pernah mencapai masa kejayaannya di abad XV sampai XVII. Karena pada saat ini kesultanan Brunei bisa menaklukan seluruh pulau Kalimantan sampai Kepulauan Filipina.